Curhatan Ibu Dylan Sahara Sebelum Ifan Seventeen Digerebek Bersama Wanita Lain, Manajer Beri Respon
SURYAMALANG.COM - Curhatan Ibu Dylan Sahara sebelum Ifan Seventeen digerebek bersama wanita lain terungkap belum lama ini.
Curhatan mendiang Ibu Dylan Sahara itu terkait rasa sayangnya pada sang putri yang sudah pergi lebih dulu meninggalkan dirinya.
Ibu Dylan Sahara juga tidak lupa menguggah foto sang anak dan Ifan Seventeen, namun sayang ungkapan cintanya itu berbalas insiden pahit yang kini menimpa menantunya.
Melansir dari akun instagram Ibu Dylan Sahara, Dwi Retno Widymyarsih di akun @mamadyllan.
Sebelum insiden penggerebekan Ifan Seventeen terjadi, pada bulan Mei lalu, Retno bersama Ifan Seventeen pergi umroh bersama ke tanah suci.
Di sana, Retno menyempatkan diri menunaikan umroh untuk sang putri.
Hal ini Retno tuliskan dalam unggahan Instagram pada 11 Mei lalu.
'Malam ini, setelah mahgrib mama umroh kan yang ke 3 kali Dyllan Sahara anak ku tersayang yaa nak,' tulisnya.
Berikut foto unggahan Ibu Dylan Sahara:
Di unggahan yang lain, Retno juga berdoa agar Dylan ditempatkan di surganya Allah.
Retno mengunggah video cantik Dylan kala masih hidup.
Dalam video tersebut, Dylan juga tengah beribadah di tanah suci.
'Mama dyllan lagi di rudhoh mendoakan bidadari surgaku dipercepat ditempatkan Allah di taman surganya Aamiin Ya Allah , Ya Mujib,' tulisnya.
Berikut video unggahan Ibu Dylan Sahara:
Retno juga kerap memuji kepribadian Dylan Sahara.
Retno bangga menyebut bahwa Dylan adalah sosok yang cerdas sejak masih kecil.
'Dyllan itu anak yang cerdas dari kecil sudah juara kelas ( juara 1 ) . Pernah test IQ dapet 136,' tulisnya.
Berikut foto unggahan Ibu Dylan Sahara:
Setelah curhatan Ibu Dylan Sahara tersebut beberapa minggu kemudian atau awal Juni 2019 lalu
Insiden pahit pun menimpa menantunya, Ifan Seventeen.
Pasalnya, beredar sebuat video di media sosail bila, Ifan Seventeen digerebek bersama wanita lain bernama Citra Monica di apartemen kawasan Ciumbuleuit, Kota Bandung.
Video penggerebekan itu menjadi viral dan jadi bahan pembicaraan warganet.
Atas fakta video penggerebekan tersebut, kini Ifan Seventeen baru saja dilaporkan ke polisi atas tuduhan perselingkuhan dengan Citra Monica.
Pasalnya ternyata Citra Monica masih berstatus sebagai istri sah.
Ifan Seventeen dan Citra Monica (Kolase Instagram/@lambeturah/officialrcti)
Suami sah Citra Monica pun seolah tak terima dengan Citra hingga melaporkan Ifan Seventeen pada polisi dengan tuduhan perselingkuhan.